Kondisi kulit yang cukup mengganggu dan bisa menurunkan kepercayaan diri, salah satunya karena bekas jerawat yang berwarna merah atau hitam. Penyebab bekas muncul ini dikarenakan jerawat yang sebelumnya muncul lebih dari satu, selain itu terdapat pada area atau daerah yang mudah terlihat, untuk itu diperlukan cara menghilangkan bekas jerawat di pipi yang mudah.
Bekas jerawat yang menghitam biasanya ditandai dengan perubahan tekstur dan lekukan yang bersifat permanen pada kulit. Kondisi ini berbeda dengan jaringan parut, bekas jerawat yang menghitam atau memerah dan terbilang parah ini bisa diobati. Pengobatan bisa dilakukan baik dari dokter maupun dengan pengobatan alami.
Penyebab Bekas Hitam Jerawat di Pipi
Adanya bekas jerawat muncul karena reaksi peradangan yang menyebabkan pembuluh darah melebar, kondisi ini sebenarnya normal dan akan hilang dengan sendirinya seiring peradangan yang secara perlahan membaik. Meski demikian, pembuluh darah yang melebar kadang tidak dapat hilang ketika reaksi peradangan sudah mereda.
Yang terjadi kemudian adalah area sekitar jerawat terlihat kemerahan, peradangan jerawat juga membuat kerusakan pada sel-sel keratinosit basal. Sehingga tubuh akan memproduksi melanin secara berlebihan, melanin merupakan zat yang memberi warna pada kulit manusia. Apabila dihasilkan secara berlebih maka dapat memicu hiperpigmentasi pada kulit.
Apabila kondisi ini dibiarkan maka jerawat akan menyebabkan peradangan yang serius, dampaknya akan terjadi kerusakan pada struktur jaringan penyokong kulit. Keadaan ini juga menyebabkan proses penyembuhan kulit di area yang ditumbuhi jerawat terganggu, kulit akan melengkung ke dalam dan meninggalkan bekas luka.
Faktor Penyebab Bekas Jerawat
Bekas jerawat merupakan kondisi yang cukup umum dan bisa terjadi pada siapa saja, sebanyak 80 persen orang yang berusia di antara 11 hingga 30 tahun memiliki jerawat dan satu dari lima orang yang ada pada populasi itu memiliki bekas dari jerawat yang muncul. Terdapat beberapa faktor yang memicu munculnya bekas jerawat hitam, berikut di antaranya.
Sengaja memencet jerawat, aktivitas ini sangat dapat memicu munculnya peradangan dan membuat bekas jerawat bertahan lebih lama.
Menghentikan pengobatan jerawat terlalu dini atau lebih cepat dari waktu yang seharusnya dilakukan dalam mengobati kondisi ini.
Terlalu sering mencuci muka, sehingga hal ini membuat kulit kering dan meradang, dampaknya obat jerawat yang dipakai tidak efektif.
Tidak menggunakan tabir surya, terlebih ketika seseorang berada di area terbuka dan kondisi cuaca sangat panas, sehingga berisiko menimbulkna hiperpigmentasi kulit.
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Hitam di Pipi
Kebanyakan orang mungkin percaya dengan anggapan bahwa bekas jerawat dapat hilang dengan sendirinya. Namun fakta yang terjadi tidak demikian, keadaan ini justru sangat memungkinkan kondisi kulit wajah tidak akan kembali normal seperti semula. Meski tak perlu khawatir karena terdapat beberapa cara menghilangkan bekas jerawat hitam di pipi yang cukup mudah dilakukan.
Laser fraksional, untuk merangsang pertumbuhan kolagen dan mengencangkan kulit wajah.
Laser resurfacing, untuk menghilangkan lapisan kulit atas yang rusak dan kulit baru tumbuh.
Dermabrasi, untuk mengangkat area kulit terluar wajah dan kemudian digantikan lapisan baru.
Chemical peeling menggunakan senyawa asam yang kuat untuk menghilangkan lapisan atas.
Microneeding, cara ini dapat membantu mengurangi kedalaman yang diakibatkan bekas jerawat.
Suntikan kortikosteroid, cara ini sangat cocok digunakan terhadap bekas luka hipertrofik.
Dermal filler, mengisi jaringan kulit bopeng dengan produk yang didalamnya mengandung kolagen.
No comments: