Birch Sap: Manfaat dan Kerugian Getah Pohon Birch

 Birch sap atau getah pohon birch dan yang juga sering disebut sebagai air pohon birch berasal dari pohon genus Betula. Getah pohon birch ini sering kali digunakan sebagai salah satu bahan kosmetik dan produk perawatan kulit lainnya. 



Namun, dari banyaknya manfaat getah pohon birch bagi kecantikan kulit dan tubuh Anda, apakah ada efek samping yang bisa merugikan juga? Beriku tbeberapa manfaat serta kerugian getah pohon birch atau air birch. 

Manfaat birch sap

Meskipun memiliki penelitian yang terbatas, namun birch sap memberikan banyak sekali manfaat bagi kesehatan. Beberapa di antaranya adalah:

  • Sumber nutrisi yang baik. Air birch merawarkan banyak nutrisi, terutama vitamin dan mineral. Banyak faktor yang mempemngaruhi komposisi dari birch sap ini, termasuk geografis, jenis tanah, bahkan spesies dan umur pohon tersebut. Akan tetapi, umumnya pohon tersebut memiliki kalori dan gula yang rendah, sementara tinggi nutrisi seperti magnesium dan mangan. 


Selain itu, getah pohon birch pun mengandung fosfor, kalium, asam folat, vitamin C dan zinc yang bervariasi. Pun birch sap menyediakan sejumlah kecil asam amino dan sejumlah besar antioksidan polifenol yang dapat memabntu melawan stres oksidatif dalam tubuh Anda. 


  • Memiliki sifat antioksidan. Getah pohon birch pun megandung antioksidan polifenol yang tinggi, yang berfungsi melindungi sel Anda dari kerusakan dan molekul tidak stabil yang disebut radikal bebas. Penelitian mengatakan bahwa polifenol dapat melindungi dari berbagai kondisi, termasuk penyakit jantung, diabetes tipe 2, osteoporosis, Alzheimer, Parkinson, dan bahkan beberapa jenis kanker. 

  • Meningkatkan kesehatan kulit. Air birch atau getah pohon birch menjadi sangat populer digunakan untuk lotion dan kosmetik lainnya, karena sifat hidrasi dan antioksidannya. Sebuah penelitian menunjukkan mengganti kandungan air dengan getah birch pada produk perawatan kulit secara signifikan dapat meningkatkan produksi sel kulit yang disebut sebagai keratinosit, yang menunjukkan bahwa getah tersebut dapat membantu menjaga kulit Anda tetap sehat dan megalami peremajaan. 

  • Memperkuat rambut. Karena produksi kolagen dan penyerapan zat besi, vitamin C dalam getah birch dapat memperkuat rambut Anda. Penelitian menujukkan bahwa kolagen dan zat besi mendukung pertumbuhan dan struktur rambut. selain itu, vitamin C dapat melindungi dari radikal bebas, yang dapat merusak sel-sel rambut dan mencegah pertumbuhan rambut. 


Potensi kerugian

Birch sap umumnya dianggap aman bila dikonsumsi dalam jumlah yang sedikit dan sedang. Namun, karena penelitian yang terbatas, maka potensi efek samping yang disebabkan tidak sepenuhnya dipahami.

Pada sebuah penelitian pada orang dengan alergi serbuk sari birch menemukan bahwa 39 persen dari peserta dinyatakan positif alergi. Oleh karena itu, bagi siapapun yang alergi terhadap serbuk sari, harus berhati-hati ketika mengonsumsi getah birch. 

Selain itu, ada baiknya untuk membatasi asupan Anda, karena air birch memiliki risiko toksisitas mangan. Hal ini sangat berbahaya bagi orang dengan gangguan fungsi hati. Batas atas yang dapat ditoleransi saat ini untuk mangan adalah 9-11 mg per hari untuk orang dewasa dan 2-6 mg per hari untuk anak-anak, dan bervariasi sesuai usianya. 

Jadi, kesimpulannya air birch atau getah pohon birch, benar memberikan banyak sekali manfaat dengan kandungan mineral dan antioksidan. Kandungan lain seperti magnesium, rendah kalori dan gula pun dapat membantu meningkatkan kesehatan kulit dan rambut, meskipun perlu banyak penelitian lagi.  Konsumsi birch sap sesuai kebutuhan dan dengan batas yang normal untuk menghindari efek samping yang mungkin bisa muncul. 


Birch Sap: Manfaat dan Kerugian Getah Pohon Birch Birch Sap: Manfaat dan Kerugian Getah Pohon Birch Reviewed by Anonymous on October 20, 2020 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.