Petai Cina Bisa Dijadikan Obat Berbagai Penyakit!

Manfaat petai cina meliputi meredakan diare dan antibakteri

Biji dari tanaman petai cina atau sering disebut dengan lamtoro ini sudah menjadi makanan yang umum disantap masyarakat Indonesia, seperti diolah menjadi botok, menjadi lalapan mentah dalam nasi pecel, dan berbagai olahan makanan lezat lainnya.

Namun perlu Anda ketahui, jika biji petai cina yang biasanya dijadikan lauk ini juga memiliki kandungan nutrisi yang sangat banyak dan bermanfaat untuk mengatasi segala macam penyakit. Petai cina ini memiliki banyak nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh yakni protein, zat besi, kalsium, fosfor, lemak nabati, vitamin B1, vitamin A, vitamin C, karbohidrat, leukanol, leukanin, dan miosin sehingga khasiat petai cina sangat besar.

Ada beberapa manfaat petai cina yang sangat berguna untuk kesehatan tubuh dan sudah terbukti secara klinis maupun empiris. Berikut ulasan tentang petai cina dapat dijadikan obat berbagai macam penyakit.
Apa Khasiat Petai Cina?

Dalam petai cina banyak sekali kandungan zat, baik itu mineral maupun kalsium yang sangat diperlukan oleh tubuh. Sehingga petai cina banyak digunakan untuk obat tradisional berbagai penyakit. Berikut khasiat petai cina yang dapat digunakan sebagai obat alternatif berbagai macam penyakit:
  • Mencegah Kanker
Kanker merupakan penyakit yang berbahaya. Oleh karena itu, sejak dini kita harus mulai melakukan upaya pencegahan. Salah satu cara alternatif dan efektif yang bisa kita lakukan untuk mencegah penyakit kanker yaitu dengan mengonsumsi petai cina.

Kandungan antioksidan yang tinggi dalam petai cina dapat menangkal radikal bebas. Seperti yang diketahui bahwa radikal bebas menjadi salah satu penyebab seseorang terkena kanker. Senyawa tanin dalam petai cina berperan sebagai penawar racun. Petai cina juga mengandung protein dan vitamin C yang berperan penting untuk menjaga daya tahan tubuh dan melindungi dari kerusakan sel.
  • Mengobati dan Mencegah Diabetes
Penyakit diabetes menjadi tanda kadar gula dalam darah bermasalah. Biasanya proses penyembuhan diabetes sangat sulit. Namun, dengan mengonsumsi petai cina ini dapat menjadi solusi penyembuhan diabetes Anda.

Untuk penderita diabetes sangat disarankan mengkonsumsi petai cina. Salah satu manfaat yang benar-benar diunggulkan dari tanaman ini adalah kemampuannya dalam menurunkan kadar gula dalam darah. Cara kerja dari tanaman ini untuk menurunkan gula darah tinggi adalah dengan meningkatkan kinerja pankreas sehingga bisa menghasilkan hormon insulin lebih baik.
  • Menurunkan Risiko Serangan Jantung
Ternyata mengonsumsi petai cina dapat membantu menurunkan resiko serangan jantung. Ini berkat kandungan serat, antioksidan, serta kalium di dalam petai cina. Kalium merupakan elektrolit dan mineral yang dapat menjaga tekanan darah agar tetap stabil. Sedangkan serat dan antioksidan pada petai dapat membantu mencegah pembentukan plak pada pembuluh darah jantung.
  • Menghindari Terjadinya Cacingan
Cacingan membuat tubuh si penderita tampak lebih kurus karena sari makanan yang masuk ke dalam tubuh diserap oleh cacing yang berada dalam tubuh si penderita.

Untuk mengatasi masalah cacingan tersebut petai cina menjadi obat tradisional yang ampuh. Pasalnya petai cina yang memiliki sifat anti bakteri dan anti virus membantu mengeluarkan cacing dalam tubuh.
  • Mencegah Osteoporosis
Ternyata tubuh manusia tidak menghasilkan kalsium sendiri sehingga seseorang membutuhkan makanan yang mengandung kalsium agar tubuh dapat mendapatkan kalsium yang cukup. Petai cina mengandung kalsium dan fosfor yang memberi nutrisi pada tulang. Fosfor bekerja dengan kalsium untuk membantu membangun tulang. Tubuh membutuhkan jumlah kalsium dan fosfor yang tepat untuk kesehatan tulang.

***
Banyak orang yang belum mengetahui jika petai cina memiliki segudang manfaat yang sangat penting untuk tubuh. Salah satunya dapat dijadikan obat alternatif berbagai macam penyakit yang cukup berbahaya pada tubuh manusia. Oleh karenanya, jangan ragu lagi untuk sering-sering mengonsumsi bahan makanan ini, ya. 
Petai Cina Bisa Dijadikan Obat Berbagai Penyakit! Petai Cina Bisa Dijadikan Obat Berbagai Penyakit! Reviewed by SehatQ on August 05, 2020 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.