Beberapa Manfaat Kesehatan Daun Katuk untuk Anda


Daun katuk terkenal manfaatnya di kalangan ibu menyusui. Umumnya, kalangan ibu menyusui menggunakan atau mengknsumsi daun katuk sebagai sayuran berkuah atau lalapan. Namun, saat ini juga telah tersedia pil ekstrak daun katuk yang dapat digunakan para ibu menyusui. Sudah siap menyimak manfaat daun katuk?


MANFAAT DAUN KATUK BAGI KESEHATAN
Tumbuhan katuk (Sauropus androgynous L. Merr) merupakan jenis tumbuhan yang mudah ditemukan di darerah Asia Tenggara. Tumbuhan katuk merupakan tanaman semak yang berukuran kecil dan memiliki daun hijau gelap. Tumbuhan ini sering digunakan sebagai bahan makanan dan obat herbal karena kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan.
Berikut beberapa manfaat kandungan nutrisi yang dapat diperoleh dari daun katuk:
·         Memperlancar dan memperbanyak produksi ASI. Manfaat ini merupakan manfaat kesehatan daun katuk yang paling dikenal oleh masyarakat. Penelitian yang dilakukan di Sleman, Yogyakarta, pada ibu yang baru melahirkan dan menyusui yang mendapatkan suplemen daun katuk (300 mg x 3 / hari) selama 15 hari sejak hari kedua atau ketiga setelah melahirkan memiliki peningkatan produksi ASI sebanyak 50.7% dibandingkan kelompok ibu yang tidak mendapatkan suplemen daun katuk.
·         Meningkatkan libido. Daun katuk mengandung tannin, saponin, alkaloid, flavonoid, glikosida, dan fenol yang telah diujikan pada hewan coba kelinci jantan dan tikus jantan dapat meningkatkan libido hewan tersebut. Manfaatnya bagi kaum pria masih membutuhkan penelitian lebih lanjut.
·         Membantu mencegah osteoporosis. Daun katuk mengandung senyawa isoflavonoid yang menyerupai hormon estrogen yang dapat memperlambat berkurangnya kepadatan tulang atau secara tidak langsung mencegah terjadinya osteoporosis.
·         Membantu menurunkan berat badan. Senyawa flavonoid pada daun katuk dapat mencegah kenaikan berat badan pada tikus yang mendapatkan makanan tinggi lemak. Namun, efek menurunkan berat badan pada manusia masih membutuhkan penelitian lebih lanjut.
·         Memiliki efek anti-inflamasi dan membantu penyembuhan luka. Penelitian terhadap tikus jantan dan betina yang diberi 5% ekstrak daun katuk ternyata meningkatkan proses aktivitas penyembuhan luka yang signifikan baik pada luka eksisi maupun insisi. Hal ini membuktikan bahwa daun katuk memiliki efek anti-inflamasi dan penyembuhan luka pada hewan coba. Namun, perlu diingat, efek ini perlu diteliti lebih lanjut pada manusia.
·         Menurunkan kolesterol. Daun katuk fermentasi dapat menurunkan kandungan kolesterol pada daging ayam sebesar 19.32%. Daun katuk fermentasi ini diberikan pada ayam selama delapan minggu dan diduga kandunga beta-karoten menurunkan kadar kolesterol pada ayam.
Untuk mengetauhi lebih lanjut manfaat daun katuk dan kira-kira apakah daun katuk tepat anda konsumsi anda dapat menghubungi dokter terdekat lebih lanjut.

Beberapa Manfaat Kesehatan Daun Katuk untuk Anda Beberapa Manfaat Kesehatan Daun Katuk untuk Anda Reviewed by Anonymous on December 30, 2019 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.