5 Cara Memerahkan Bibir Secara Alami dengan Buah-buahan

Ada 5 cara memerahkan bibir secara alami yang mudah dilakukan di rumah saja. Bahan-bahannya bisa menggunakan beberapa jenis buah-buahan hingga cokelat. 

Selain mudah dibuat, bahan-bahan yang digunakan juga alami, sehingga tidak akan menimbulkan efek samping serta hasil yang didapat akan maksimal. Berikut beberapa ramuan alami untuk membuat bibir jadi merah alami dan terlihat sehat.


Hal yang membuat bibir gelap

Sebelum membahas beberapa ramuan yang bisa membuat bibir terlihat merah alami, kamu juga wajib mengetahui penyebab bibir jadi gelap dan kering. Sehingga, kamu bisa mengurangi beberapa kebiasaan buruk yang membuat bibir terlihat gelap. 

  • Terlalu banyak mengonsumsi kafein
  • Terpapar sinar UV secara langsung
  • Alergi
  • Merokok
  • Ketidakseimbangan hormone
  • Kurang terhidrasi, sehingga membuat bibir kering dan tidak lembap
  • Jarang melakukan eksfoliasi

Meskipun beberapa ramuan dari bahan buah-buahan ini bisa membuat bibir terlihat sehat dan merah alami, kamu juga perlu mengubah gaya hidup agar bibir sehat.

Cara memerahkan bibir dengan alami

Berikut beberapa resep yang berasal dari bahan-bahan alami untuk membuat bibir merah dan sehat.

Memanfaatkan buah raspberry, lidah buaya, dan madu

Buah yang termasuk golongan beri mengandung mineral dan vitamin yang cukup bagus untuk menjaga kesehatan bibir. Buah rasberi dan stroberi bisa membuat bibir jadi berwarna merah alami. Sedangkan madu bisa membantu melembapkan dan kandungan dalam lidah biaya bisa menenangkan serta membantu mengatasi bibir pecah-pecah. 

Berikut cara membuatnya:

  • Ambil buah raspberi, madu, dan lidah buaya dengan porsi yang sama dan campurkan ke dalam mangkuk
  • Campur dan aduk secara merata
  • Oleskan campuran bahan-bahan ini pada bibir dengan pijatan lembut dan biarkan selama 20 menit
  • Cuci dengan air dingin dan keringkan

Ramuan lemon dan almond oil

Buah lemon memiliki khasiat sebagai pemutih alami yang berkhasiat untuk semua jenis kulit. Kandungan di dalam lemon juga bisa mengatasi efek sinar matahari pada bibir serta membantu mencerahkan secara alami. Sedangkan minyak almond termasuk salah satu pelembap alami yang mampu menghidrasi bibir serta meratakan warna bibir.

Berikut cara membuatnya:

  • Peras setengah buah lemon dan campurkan 1 sdm minyak almond, aduk secara merata
  • Oleskan campuran lemon dan minyak almond pada bibir dan pijat dengan lembut secara merata pada bibir
  • Biarkan campuran tersebut menempel pada bibir selama satu malam
  • Ulangi hal ini setiap malam selama 3-4 minggu hingga melihat perubahan yang signifikan

Jus bit

Buah bit ampuh memberikan warna alami pada bibir. Berikut cara membuat ramuan untuk bibir merah alami dengan jus buah bit.

  • Campurkan 1 sdm jus buah bit dengan 1 sdm madu
  • Basahi bibir dengan kapas dan oleskan campuran jus bit dengan madu pada bibir serta lakukan
  • pijatan dengan merata. Biarkan selama semalaman
  • Lakukan hal ini selama satu minggu hingga menghasilkan warna bibir sesuai yang diinginkan

Lemon dan gula

Seperti yang sudah disebutkan di atas jika lemon merupakan salah satu bahan pemutih alami yang sangat baik untuk mencerahkan warna bibir, sedangkan gula membantu proses eksfoliasi sel kulit mati. 

Cara mengaplikasikannya yakni:

  • Potong irisan tipis lemon dan tabur sedikit gula di atasnya\
  • Gosokkan irisan lemon yang sudah diberi gula selama beberapa menit
  • Lakukan hal ini hingga bibir terlihat cerah

Sebagai catatan, jika kamu mengalami iritasi karena kandungan asam pada lemon, sebaiknya hentikan pemakaian ini dan ganti dengan bahan-bahan yang lebih cocok untuk kulitmu.

Susu dan kunyit

Campuran antara susu dan kunyit juga bisa membantu mencerahkan bibir secara alami. Berikut ini cara yang bisa kamu ikuti untuk mendapatkan bibir merah alami.

  • Campurkan 1 sdt susu dingin dengan ½ sdt kunyit bubuk
  • Aduk hingga mengental
  • Kemudian aplikasikan pada bibir dan diamkan selama 5-6 menit dan cuci dengan air hangat
  • Jangan lupa juga gunakan lip balm agar bibir tetap lembap

Itu dia beberapa cara memerahkan bibir secara alami dengan menggunakan bahan-bahan yang aman yang bisa kamu coba di rumah.


5 Cara Memerahkan Bibir Secara Alami dengan Buah-buahan 5 Cara Memerahkan Bibir Secara Alami dengan Buah-buahan Reviewed by SehatQ on February 15, 2021 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.