Sejuta Manfaat Terapi Psoriasis

Terapi psoriasis merupakan prosedur medis yang dilakukan jika pasien terkena psoriasis. Psoriasis merupakan penyakit kulit dimana penyakit tersebut menyebabkan bercak bersisik merah di bagian kulit sehingga membuat orang merasa gatal. Psoriasis bisa menyebar ke bagian kulit mana saja, namun kulit di bagian lengan dan kaki merupakan bagian yang paling terdampak. 

Kemungkinan Seseorang Mengalami Psoriasis

Para peneliti belum dapat menentukan dengan pasti apa yang membuat seseorang mengalami psoriasis. Meskipun demikian, para peneliti berpikir bahwa psoriasis disebabkan oleh faktor genetik dan kelemahan sistem kekebalan tubuh.

Dampak Bagi Setiap Orang

Seseorang yang mengalami psoriasis juga bisa mengalami tingkat keparahan yang berbeda di bagian kulit mereka. Sebagian orang merasakan gejala ringan pada kulit, namun sebagian orang mengalami gejala sedang hingga berat pada tubuh.

Hal Yang Perlu Diperhatikan Tentang Psoriasis

Jika ingin mengatasi psoriasis, setiap orang sangat dianjurkan untuk melakukan terapi psoriasis. Ada berbagai kategori terapi psoriasis yang dapat dilakukan. Kategori-kategori tersebut adalah terapi topikal, terapi cahaya, dan penggunaan obat.

 

Meskipun ada berbagai kategori yang bisa dilakukan, satu kategori terapi psoriasis bisa memiliki dampak positif bagi pasien, namun juga dapat memberikan dampak negatif bagi pasien lain. Artinya, tidak semua pasien dapat diobati dengan kategori yang sama. Oleh karena itu, pasien perlu konsultasikan persoalan tersebut dengan dokter jika mereka mengalami psoriasis dan ingin melakukan terapi psoriasis.

 

Alasan Pasien Perlu Menjalani Terapi Psoriasis

 

Pasien sebaiknya melakukan terapi psoriasis, karena dapat mencegah berbagai gejala akibat psoriasis seperti bercak merah dan gatal. Tidak hanya itu, terapi psoriasis juga mampu mencegah sel-sel kulit agar tidak tumbuh terlalu cepat.

 

 

 

Terapi Psoriasis

 

Jika Anda mengalami psoriasis dan ingin melakukan terapi psoriasis, Anda bisa melakukannya. Anda tidak perlu mempersiapkan apapun, namun Anda sebaiknya perhatikan manfaat dan risiko tentang terapi psoriasis.

 

Ada tiga kategori yang dapat dilakukan dokter untuk mengatasi gangguan pada kulit, antara lain terapi topikal, terapi cahaya, dan penggunaan obat. Berikut adalah penjelasan mengenai ketiga kategori tersebut:

1)    Terapi topikal

Terapi topikal merupakan terapi psoriasis yang diterapkan dokter dengan menggunakan obat oles berupa kortikosteroid, analog vitamin D, retinoid, penghambat kalsium, asam salisilat, coal tar, dan anthralin.

2)    Terapi cahaya

Terapi cahaya merupakan terapi psoriasis yang dapat diterapkan jika pasien menderita kondisi sedang hingga berat pada tubuh. Terapi cahaya dilakukan melalui penyinaran sejumlah cahaya alami atau buatan yang diterapkan ke kulit pasien. Ada berbagai pilihan terapi cahaya yang dapat digunakan, antara lain sinar matahari, UVB broadband, UVB narrowband, dan laser excimer.

3)    Penggunaan obat

Penggunaan obat juga merupakan terapi psoriasis lain yang dapat dilakukan dokter jika kondisi kulit pasien tidak dapat diatasi dengan terapi topikal atau cahaya. Terapi tersebut dapat dilakukan oleh penderita sedang hingga berat.

 

Ada dua cara untuk melakukan terapi psoriasis melalui obat, antara lain obat minum dan obat injeksi. Contoh obat yang bisa dikonsumsi adalah steroid, retinoid, dan siklosporin. Contoh obat injeksi yang bisa digunakan adalah infliximab, adalimumab, ustekinumab, dan secukinumab.

 

Risiko Terapi Psoriasis

 

Pasien yang menjalani terapi psoriasis akan membaik. Meskipun kondisi kulit akan pulih, pasien juga perlu pahami bahwa terapi psoriasis bisa menimbulkan risiko berupa kulit kemerahan dan melepuh, sakit kepala, lelah, sakit perut, mual, gatal-gatal, luka bakar, infeksi, dan kanker kulit.

 

Kesimpulan

 

Terapi psoriasis merupakan terapi yang dapat mencegah gangguan di bagian kulit. Ada berbagai cara yang dapat dilakukan jika ingin mengatasi masalah tersebut. Meskipun demikian, Anda sebaiknya pahami manfaat dan risiko yang mungkin terjadi jika Anda ingin menjalani terapi psoriasis. Untuk informasi lebih lanjut, Anda sebaiknya konsultasikan persoalan ini dengan dokter.

Sejuta Manfaat Terapi Psoriasis Sejuta Manfaat Terapi Psoriasis Reviewed by Anonymous on August 11, 2020 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.